RSUD Rasidin Padang Sediakan Food Box untuk Penunggu Pasien, Dananya Sumbangan dari Karyawan
“Ya, inovasi ini sudah tiga tahun berjalan hingga sampai saat ini. Food box ini, kita memberikan makanan kepada penunggu pasien di rumah sakit,” ujar Direktur RSUD Rasidin Padang, Herlin Sridiani dikutip dari rilis Diskominfo Padang, Minggu (17/10/2021).
Dana uang digunakan untuk Food Box, kata Herlin, berasal dari sumbangan para karyawan rumah sakit.
“Kita juga punya sekretariatnya, nanti mereka yang akan mendistribusikan makanan kepada keluarga pasien,” ungkapnya.
Dijelaskan Herlin, ide itu muncul arena memang pasien yang dirawat di rumah sakit ini banyak yang berasal dari keluarga tidak mampu.
“Bagi pasien yang punya BPJS, untuk biaya perawatannya sudah ditanggung BPJS. Namun, untuk penunggu pasien tentu membutuhkan biaya,” ucapnya.
Selain Food Box, kata Herlin, RSUD Rasidin Padang juga menyediakan parkir gratis di lingkungan rumah sakit.
“Kita tau keluarga pasien pasti akan sering keluar masuk rumah sakit. Jika dipungut parkir, maka menambah biaya lagi. Makanya, parkir di rumah sakit kita gratiskan,” katanya.(**)
Comments